Dalam hal periklanan di internet, ini berarti bahwa pengiklan akan membayar per 1000 impresi atau biasa juga disebut page view atau tampilan halaman dari setiap unit iklan yang ditampilkan di situs/blog kita. Inilah salah satu metode yang paling banyak digunakan dalam dunia periklanan di internet bahkan para blogger untuk mendapatkan Dollar, sangat banyak memanfaatkan program ini
Perlu anda ketahui bahwa PopCash akan membayar setiap publisher/anggota yang sudah mendaftar dan tentunya sudah memasang code script iklan yang di berikan PopCash yaitu mulai dari 0.5$ hingga 5$ lumayan tinggikan, PopCash menerima trafik dari negara manapun termasuk Indonesia. Bagi para sahabat blogger Indonesia tidak perlu kuatir untuk tidak mendapatkan Dollar setelah pasang iklan PopCash di blog/website, untuk itu silahkan simak saja tutorial di bawah ini dengan baik Cara Daftar dan Mendapatkan Uang Di Internet Menggunakan Iklan PopCash
Cara Mendaftar Di PopCash Dengan Mudah
1. Kunjungi telebih dahulu situs/website PopCash.netpada pojok kanan atas silahkan anda klik Register kemudian isikan data-data anda yang valid
- Full Name : Isi dengan nama lengkap
- Username : isi dengan nama akun yang akan di pakai login di Popcash.net
- Your email : Isi dengan alamat email anda yang aktif untuk kebutuhan konfirmasi pendaftaran
- Email confirm : Isi kembali alamat email
- Password : Isi dengan kata sandi minimal 6 characters
- Password confirm : Ulangi untuk memasukan kata sandi
- Phone : Isi dengan nomor telepon Anda atau boleh dikosongkan saja (optional)
- Country : Isi saja Indonesia atau sesuaikan lokasi negara Anda
- IM Network : Boleh dikosongkan (optional)
- IM ID : Boleh dikosongkan (optional)
3. Setelah mengirim formulir pendaftaran maka akan muncul pemberitahuan ucapan Terima Kasih bahwa Anda telah melakukan Registrasi di PopCash
4. Silahkan login dan cek email Anda yang telah di daftarkan tadi, klik link yang diberikan dan buka alamat pemberitahuan komfirmasi untuk menyelesaikan tahap akhir pendaftaran Anda pada PopCash.net
Selamat..! akun PopCash Anda telah diaktifkan dan mulailah mengumpulkan recehan Dollar untuk mendapatkan uang di PopCash
Cara Memasang Iklan PopCash Di Blog
Setelah Anda terdaftar dan telah memiliki akun pada PopCash.net kini saatnya memasang kode script PopCash di Blog, untuk itu terlebih dahulu harus memasukkan alamat blog/website Anda.Silahkan login untuk masuk ke User Dashboard PopCash, pada menu Publisher pilih Website kemudian pilih lagi Add A New Website pada pojok kanan atas selanjutkan masukkan alamat Blog Anda, lihat gambar ilustrasi dibawah
Penjelasan :
Domain : Isi dengan alamat blog/website sodara
Category : Pilih kriteria yang behubungan dengan jenis artikel pada Blog Anda
Adult content : Sebaiknya pilih Disallow untuk tidak menampilkan iklan konten dewasa yang berbau pornografi hal ini untuk menghindari Blog anda dari hal-hal yang tidak di inginkan dikemudian hari, selanjutnya langsung klik tombol Add Website
Setelah Anda menambahkan alamat blog Anda silahkan tunggu 1 x 24 jam (masa pendding) untuk di proses dan dapat di setujui / approved oleh pihak PopCash, namun jangan khawatir menurut pengalaman Admin Sippatuju Blog 99.9 % pasti di terima
Pada tahap terakhir setelah alamat Blog / Website Anda telah ber status Approved berarti sodara telah di setujui untuk menjadi publisher untuk memasang iklan di Blog Anda
Selanjutnya bagaimana untuk mendapatkan kode script iklan pada PopCash ? itu sangatlah mudah jika Anda sudah Registrasi / Daftar Di PopCash.Net silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini
Sekarang saya anggap Anda sudah berhasil login dan sudah berada di User Dashboard PopCash langsung saja pilih dan klik menu pilihan Get Code kemudian akan tampil alamat Situs/Blog Anda, selanjutnya klik tombol Get Code kembali untuk mendapatkan serta melihat Code Script Iklan PopCash Anda
Sebagai contoh gambar diatas yang diberi tanda panah 3 silahkan di Copy Paste untuk di pasang pada Blog/Website Anda dan selanjutnya masuk ke Dashboard Blogger pilih blog yang sudah Anda daftarkan tadi selanjutnya pilih Template > Edit HTML kemudian letakkan Code Script nya tepat di atas < / head > lalu Save Template. Selesai
Dengan mendaftar dan bergabung di Popcash maka Anda akan lebih mudah mendapatkan serta lebih cepat menghasilkan uang di internet di banding Anda bermain PPC sebab sistem program yang diterapkan PopCash adalah CPM. PopCash sangat cocok buat Anda yang memiliki blog/websit dengan traffic pengunjung yang sangat banyak dan PopCash tidak akan menggangu pengunjung saat membaca artikel - artikel Anda
Untuk mendapatkan Dollar yang banyak silahkan Optimasi Blog Anda agar mendapatkan Visitor, semakin banyak pengujung maka semakin besar pula penghasilan yang Anda dapatkan di PopCash
Minimal Payout PopCash adalah 10$ dengan sistem Payout Request (1-7day) jadi jika pendapatan Anda sudah mencapai 10$ Anda bisa kapan saja untuk mencairkan dana tersebut.
Setelah sebulan mendaftar di PopCash Alhamdulillah sudah dapat melakukan Withdraw / Payout
Baca juga : Withdraw Di PopCash Sangat Mudah
Demikian Cara Daftar dan Memasang Iklan PopCash Di Blog semoga dapat bermanfaat bagi kita semua, dan terima kasih telah berkunjung di Sippatuju Blog
0 komentar:
Post a Comment